Pages

Selasa, 13 November 2018

Menambahkan Objek Multimedia Interaktif

Menambahkan Objek Multimedia Interaktif

1. Gambar

Coding:
<img src="http://img.over-blog-kiwi.com/2/08/18/01/20160723/ob_c7886b_asma-asma-allah-atau-asmaul-husna.jpg">

2. Audio
Coding:
<iframe width="100%" height="300" scrolling="no" frameborder="no" allow="autoplay" src="https://w.soundcloud.com/player/?url=https%3A//api.soundcloud.com/tracks/236656833&color=%23ff5500&auto_play=false&hide_related=false&show_comments=true&show_user=true&show_reposts=false&show_teaser=true&visual=true"></iframe>

3. Video
Coding:
<iframe width="560" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/MHVKIXPcE5g" frameborder="0" allow="accelerometer; autoplay; encrypted-media; gyroscope; picture-in-picture" allowfullscreen></iframe>

4. Gif

Coding:
<img src="https://newteknoes.com/wp-content/uploads/2016/08/gambar-dp-bbm-bergerak-asmaul-husna-4.gif">

5. Flash


Coding:
<img style="visibility:hidden;width:0px;height:0px;" border=0 width=0 height=0 src="http://c.gigcount.com/wildfire/IMP/CXNID=2000002.0NXC/bT*xJmx*PTEzMTA4MjY4MDQ*NTYmcHQ9MTMxMDgyNjg2ODEzMCZwPTIzODk4MSZkPUlzbGFtaWMlMjBXaWRnZXQlM2ElMjBhc21h/dWxodXNuYS*wMWImZz*xJm89N2EyNTBlNDU4NTc3NDZjYThlZjBlODQ2MTE1NGY3Y2Qmb2Y9MA==.gif" /><div style="margin:0px auto;text-align:center;width:150px;height:170px;"><embed src="http://www.widgipedia.com/widgets/alhabib/Asmaul-Husna-99-Beautiful-Names-of-Allah-3616-8192_134217728.widget?__install_id=1310826798274&amp;__view=expanded" width="150" height="170" flashvars="col1=e18f32&col2=59ba1f&col3=005500&dur=3000&gig_lt=1310826804456&gig_pt=1310826868130&gig_g=1" swliveconnect="true" quality="autohigh" loop="false" menu="false" wmode="transparent" allowscriptaccess="sameDomain" type="application/x-shockwave-flash" pluginspage="http://www.adobe.com/go/getflashplayer" /></embed></div>

Menggabungkan Objek Multimedia Interaktif Pada Halaman Web

Menggabungkan Objek Multimedia Interaktif Pada Halaman Web

Multimedia interaktif ialah multimedia yang sudah dipenuhi dengan alat pengendali yang dapat digunakan oleh user untuk mengeksekusi, sehingga dengan mudah user bisa mengendalikan eksekusi menurut kebutuhan. Multimedia interaktif dengan berbasis halaman web memiliki arti bahwa situs web tersebut memiliki banyak jenis media seperti suara, video, atau animasi sekalipun. Bisa dirangkum kalau multimedia interaktif berbasis halaman web ialah suatu situs web yang berisi tidak sedikit ragam dan dapat dikendalikan oleh  user yang memakainya.

Media interaktif ialah suatu media yang lebih menonjol pada produk serta service digital yang terdapat pada system dengan basis komputer yang mampu memberikan timbal balik kepada pengguna dengan memberikan layanan seperti gambar, teks, video maupun audio.

Dan saat ini akan membahas mengenai cara menggabungkan image, animasi, audio, video dengan bentuk multimedia interaktif berbasis halaman web dan media interaktif.

Banyak sekali bentuk dari multimedia interaktif dengan berbasis halaman web. Contohnya seperti situs web game online, music online, atau situs web untuk men-download audio maupun video.

Cara menggabungkan image, animasi, audio, video dengan keinginan berupa multimedia interaktif  berbasis halaman web dan media interaktif adalah dengan cara mengupload pada situs web tersebut.

Unsur media interaktif yang biasanya terdapat pada multimedia interaksi berbasis halaman adalah :

1. Text
Teks, ialah digunakan sebagai penunjuk inti yang menjelaskan sejak awal situsnya dikunjungi kepada user mengenai tema serta layanan pada situs web.

2. Image
Image, ialah grafik yang dipakai untuk melakukan promosi sehingga para pengguna berminat mengunjungi halaman web.

3. Animation
Animasi, ialah salah satu media interaktif yang mampu bergerak karena hasil buatan dan rancangan manusia melalui aplikasi perangkat lunak tertentu. Animasi ini biasanya digunakan untuk menarik pengguna agar mengunjungi situs web miliki kita.

4. Audio
Audio, ialah suara yang dapat didengar di dalam multimedia interaktif berbasis halaman web. Audio biasanya digunakan dalam situs web music online dan sebagainya.

5. Video
Video, merupakan media visual yang mampu bergerak dan mengeluarkan audio secara bersamaan. Video juga mampu menjadi bahas promosi dan menyalurkan layanan.

Menggabungkan images, animasi, video, dan audio pada multimedia interaktif berbasis web berarti menggabungkan unsur media interaktif tersebut kedalam sebuah situs web.

Sebelumnya anda harus sudah memiliki situ web sendiri dengan tema yang unik agar menarik perhatian pengguna. Setelah situ web yang diinginkan sudah terwujud, anda hanya perlu memasukkan konten-konten yang diperlukan kedalam situs web yang sudah ada. Misalnya situs web yang memberikan layanan berupa music online. Pada situs web music online, akan diperlukan teks yang menjadi konten penunjuk yang menjelaskan deskripsi mengenai situs web yang dimiliki. Akan lebih menarik jika dilengkapi animasi serta gambar yang sesuai dengan tema situs web. Dalam hal ini, pengguna bisa mendapatkan layanan berupa mendengarkan music secara online ataupun ditambah dengan layanan download music yang bisa disediakan pada situs web.

Untuk menggabungkan gambar, animasi, audio maupun video diperlukan teknik yang dapat menghasilkan keselarasan pada halaman web nantinya. Sehingga dalam hal menggabungkan juga diperlukan keahlian supaya situs web terlihat tidak asal-asalan dan terstruktur.

Senin, 12 November 2018

Laptop Lenovo Ideapad 100 dan Sistem UEFI

Laptop Lenovo Ideapad 100 dan Sistem UEFI

Kemarin (12/11/2018) saya dimintai tolong oleh salah satu teman sekantor untuk menginstall ulang laptopnya yang bermerek Lenovo seri Ideapad 100 dikarenakan kinerja laptop tersebut sangat lambat dalam memproses data, laptop tersebut tertanam bawaan sistem operasi Windows 10 Home.
Windows 10 Home selalu otomatis update ketika laptop terhubung jaringan publik, sedangkan untuk mematikan otomatis updatenya pun saya tidak menemukannya. Oleh karena itu dengan sigap langsung memutuskan untuk install ulang sistem operasinya ke Windows 7 Ultimate, dengan anggapan sih biar enak dan familiar dipakai saja.

Kemudian setelah itu saya menancabkan flash disk ke USB laptop tersebut untuk menginstall ulang melalui flash disk dan setelah itu saya restart laptop tersebut guna mem-first boot-kan flash disk. Lalu saya tekan tombol F1, F2, F11, F12, Delete, Esc, dll kok tidak masuk-masuk ke BIOS sampai beberapa kali laptop direstart terus.

Eh, ternyata  di buku manual terdapat keterangan tombol rahasia untuk seting BIOS dan recovery system yaitu berada pada samping Laptop, Hanya saja perlu alat untuk bisa menjangkaunya/ menekan tombolnya.
Tombol tersebut berada diantara speaker Out dan lubang buangan angin dari kipas CPU. Lubang tersebut sangat kecil sehingga untuk menjangkaunya saya menggunakan klip kertas yang di luruskan dan dimasukkan ke dalam lubang tersebut untuk menekan tombol setting bios. Tetapi perlu di perhatikan KONDISI LAPTOP HARUS PADA KEADAAN MATI terlebih dahulu.
Kemudian dorong pelan pelan klip kertas tersebut dan tarik keluar lagi, laptop kemudian akan menyala dengan tampilan setingan BIOS.

Setelah memilih flash disk untuk pembacaan pertama pada boot, dilanjut saya menginstall sistem operasi Windows 7. Kemudian setelah step penghapusan/format partisi C: dan memilih partisi C: akan diisi sistem operasi Windows 7 muncul peringatan seperti ini:
Dalam suatu kasus tertentu mungkin kalian pernah mengalami masalah instalasi windows yang tidak dapat diinstal pada partisi hardisk berjenis GPT (GUID Partition Table). GPT adalah standar tata letak tabel partisi pada hardisk yang merupakan bagian dari standar Unified Extensible Firmware Interface (UEFI) sebagai pengganti BIOS pada PC/Laptop yang biasanya menggunakan tipe partisi MBR (Master Boot Record).

Oleh sebab itu kita tidak bisa melanjutkan instalasi windows meskipun anda menghapus dan memformat semua partisi hardisk di PC atau Laptop. Hal ini dikarenakan motherboard model baru menggunakan sistem UEFI yang menggantikan sistem BIOS pada motherboard PC/Laptop model lama, meskipun begitu motherboard dengan sistem UEFI masih mendukung sistem BIOS pada motherboardnya. Kita dapat mengakali masalah ini dengan menghapus atau menonaktifkan system UEFI pada BIOS di motherboard jika fitur tersebut tersedia pada BIOS motherboard-nya.
Disable UEFI melalui BIOS
Pada BIOS yang berbeda bisa mengganti pengaturan Boot Mode menjadi Legacy atau biasa disebut MBR. Setelah itu kalian bisa melanjutkan instalasi windows tanpa ada masalah pada partisi yang tidak dapat diinstal seperti pada contoh kasus diatas.

Jika cara di atas masih belum ampuh atau tidak ada opsi menonaktifkan UEFI pada BIOS, kalian bisa menggunakan cara berikut ini.

PERHATIAN!
CARA INI DAPAT MENGHAPUS SELURUH DATA PADA HARDISK, UNTUK ITU DIANJURKAN UNTUK MEMBACKUP DATA PENTING YANG ANDA MILIKI
(ABAIKAN JIKA TIDAK ADA DATA PENTING).

1. Masuk ke menu awal instalasi windows

2. Buka jendela Commad Prompt (CMD) dengan tekan shift + F10 sehingga muncul jendela CMD

3. Ketik diskpart setelah tulisan X:Source> sehingga seperti ini X:Sources>diskpart
4. Setelah itu ketik DISKPART>list disk yang akan menampiklan seluruh daftar partisi pada hardisk
5. Karena kita akan menghapus seluruh partisi hardisk ketik DISKPART>select disk 0
6. Setelah itu ketik DISKPART>clean
7. Jika berhasil akan muncul pesan “DiskPart succeeded in cleaning the disk”

8. Selesai, anda bisa langsung install windows tanpa ada masalah lagi.


Bagi yang bingung bisa lihat video tutorialnya


Semoga bermanfaat...

Senin, 05 November 2018

Karakter Animasi 3 Dimensi

Di zaman sekarang ini, dimana teknologi semakin canggih sudah semakin banyak film-film animasi, contohnya saja yang baru-baru ini ada sebuah film animasi karya anak bangsa yang berjudul Meraih mimpi. Tidak hanya di Negara maju saja sekarang yang bisa membuat film animasi.


Pengertian

Animasi sendiri berasal dari bahasa latin yaitu “anima” yang berarti jiwa, hidup, semangat. Sedangkan karakter adalah orang, hewan maupun objek nyata lainnya yang dituangkan dalam bentuk gambar 2D maupun 3D. shingga karakter animasi secara dapat diartikan sebagai gambar yang memuat objek yang seolah-olah hidup, disebabkan oleh kumpulan gambar itu berubah beraturan dan bergantian ditampilkan. Objek dalam gambar bisa berupa tulisan, bentuk benda, warna dan spesial efek.

Jenis-jenis animasi :
Karakter animasi sendiri sekarang telah berkembang yang dulu mempunyai prinsip sederhana sekarang menjadi beberapa jenis animasi yaitu


Karakter animasi sendiri sekarang telah berkembang yang dulu mempunyai prinsip sederhana sekarang menjadi beberapa jenis animasi yaitu

a. Animasi 2D (2 Dimensi
Animasi 2D biasa juga disebut dengan film kartun. Kartun sendiri berasal dari kata Cartoon, yang artinya gambar yang lucu. Dan film kartun itu kebanyakan film yang lucu. Contohnya banyak sekali, baik yang di TV maupun di Bioskop. Misalnya: Shincan, Looney Tunes, Pink Panther, Tom and Jerry, Scooby doo, dan masih banyak lagi. Meski yang populer kebanyakan film Disney, namun bukan Walt Disney sebagai bapak animasi kartun.

b. Animasi 3D (3 Dimensi)
Perkembangan teknologi dan komputer membuat teknik pembuatan animasi 3D semakin berkembang dan maju pesat. Animasi 3D adalah pengembangan dari animasi 2D. Dengan animasi 3D, karakter yang diperlihatkan semakin hidup dan nyata, mendekati wujud manusia aslinya. Semenjak Toy Story buatan Disney (Pixar Studio), maka berlomba¬lombalah studio film dunia memproduksi film sejenis. Bermunculanlah, Bugs Life, AntZ, Dinosaurs, Final Fantasy, Toy Story 2, Monster Inc., hingga Finding Nemo, The Incredible, Shark Tale. Cars, Valian. Kesemuanya itu biasa juga disebut dengan animasi 3D atau CGI (Computer Generated Imagery).

c. Stop_Motion Animation
Animasi ini juga dikenali sebagai claymation kerana animasi ini menggunakan clay (tanah liat) sebagai objek yang di gerakkan.
Teknik ini pertama kali di perkenalkan oleh Stuart Blakton pada tahun 1906.
Teknik ini seringkali digunakan dalam menghasilkan visual effect bagi filem-filem era tahun 50an dan 60an. Film Animasi Clay Pertama dirilis bulan Februari 1908 berjudul, A Sculptors Welsh Rarebit Nightmare. Untuk beberapa waktu yang lalu juga, beredar film clay yang berjudul Chicken Run..
Jenis ini yang paling jarang kita dengar dan temukan diantara jenis lainnya. Meski namanya clay (tanah liat), yang dipakai bukanlah tanah liat biasa. Animasi ini memakai plasticin, bahan lentur seperti permen karet yang ditemukan pada tahun 1897. Tokoh-tokoh dalam animasi Clay dibuat dengan memakai rangka khusus untuk kerangka tubuhnya, lalu kerangka tersebut ditutup dengan plasficine sesuai bentuk tokoh yang ingin dibuat. Bagian-bagian tubuh kerangka ini, seperti kepala, tangan, kaki, disa dilepas dan dipasang lagi. Setelah tokoh-tokohnya siap, lalu difoto gerakan per gerakan. Foto-foto tersebut lalu digabung menjadi gambar yang bisa bergerak seperti yang kita tonton di film. Animasi ini agak sukar untuk dihasilkan dan memerlukan kos yang tinggi.

d. Animasi Jepang (Anime)
Anime, itulah sebutan tersendiri untuk film animasi di Jepang\, Jepang pun tak kalah soal animasi dibanding dengan buatan eropa. Anime mempunyai karakter yang berbeda dibandingkan dengan animasi buatan eropa. Salah satu film yang terkenal adalah Final Fantasy Advent Children dan Jepang sudah banyak memproduksi anime. Berbeda dengan animasi Amerika, anime Jepang tidak semua diperuntukkan untuk anak-anak, bahkan ada yang khusus dewasa WOW...

Berdasarkan teknik pembuatan
Berdasarkan teknik pembuatannya animasi dibedakan menjadi sepuluh jenis yaitu : animasi cel, animasi frame, animasi sprite, animasi path, animasi spline, animasi vektor, animasi clay, morphing, animasi digital dan animasi karakter. Pengertiannya :

1.animasi cel
Animasi cel berasal dari kata “celluloid”, yaitu bahan dasar dalam pembuatan animasi jenis ini ketika tahun-tahun awal adanya animasi. Animasi cel merupakan lembaran-lembaran yang membentuk animasi tunggal, masing-masing cel merupakan bagian yang terpisah sebagai objek animasi. misalnya ada tiga buah animasi cel, cel pertama berisi satu animasi karakter, cel kedua berisi animasi karakter lain, dan cel terakhir berisi latar animasi. Ketiga animasi cel ini akan disusun berjajar, sehingga ketika dijalankan animasinya secara bersamaan, terlihat seperti satu kesatuan. Contoh animasi jenis ini adalah film kartun seperti Tom and Jerry, Mickey Mouse dan Detectif Conan.

2.animasi frame
Animasi frame merupakan animasi yang paling sederhana, dimana animasinya didapatkan dari rangkaian gambar yang bergantian ditunjukan, pergantian gambar ini diukur dalam satuan fps (frame per second). Contoh animasi ini adalah ketika kita membuat rangkaian gambar yang berbeda pada tepian sebuah buku, kemudian kita buka buku tersebut sedemikian rupa menggunakan jempol, maka gambar akan terlihat bergerak. Dalam Macromedia Flash, animasi ini dibuat dengan teknik animasi keyframe, teknik ini sering digunakan untuk mendapatkan animasi objek yang tidak bisa didapatkan dengan teknik animasi tween, teknik animasi path dan teknik animasi script.

3.animasi sprite
Pada animasi ini setiap objek bergerak secara mandiri dengan latar belakang yang diam, setiap objek animasi disebut “sprite”. Tidak seperti animasi cel dan animasi frame, setiap objek dalam animasi sprite bergerak tidak dalam waktu bersamaan, memiliki besar fps yang berbeda dan pengeditan hanya dapat dilakukan pada masing-masing objek sprite. Contoh animasi ini adalah animasi rotasi planet, burung terbang dan bola yang memantul. Penggunaan animasi jenis ini sering digunakan dalam Macromedia Director.

4.animasi path
Animasi path adalah animasi dari objek yang gerakannya mengikuti garis lintasan yang sudah ditentukan. Contoh animasi jenis ini adalah animasi kereta api yang bergerak mengikuti lintasan rel. Biasanya dalam animasi path diberi perulangan animasi, sehingga animasi terus berulang hingga mencapai kondisi tertentu. Dalam Macromedia Flash, animasi jenis ini didapatkan dengan teknik animasi path, teknik ini menggunakan layer tersendiri yang didefinisikan sebagai lintasan gerakan objek.

5.animasi spline
Pada animasi spline, animasi dari objek bergerak mengikuti garis lintasan yang berbentuk kurva, kurva ini didapatkan dari representasi perhitungan matematis. Hasil gerakan animasi ini lebih halus dibandingkan dengan animasi path. Contoh animasi jenis ini adalah animasi kupu-kupu yang terbang dengan kecepatan yang tidak tetap dan lintasan yang berubah-ubah. Dalam Macromedia Flash, animasi jenis ini didapatkan dengan teknik animasi script, teknik ini menggunakan action script yang membangkitkan sebuah lintasan berbentuk kurva dari persamaan matematis.

6.animasi vektor
Animasi vektor mirip dengan animasi sprite, perbedaannya hanya terletak pada gambar yang digunakan dalam objek sprite-nya. Pada animasi sprite, gambar yang digunakan adalah gambar bitmap, sedangkan animasi vektor menggunakan gambar vektor dalam objek sprite-nya. Penggunaan vektor ini juga mengakibatkan ukuran file animasi vektor menjadi lebih kecil dibandingkan dengan file animasi sprite.

7.morphing
Morphing adalah mengubah satu bentuk menjadi bentuk yang lain. Morphing memperlihatkan serangkaian frame yang menciptakan gerakan halus dari bentuk pertama yang kemudian mengubah dirinya menjadi bentuk yang lain. Dalam Macromedia Flash animasi jenis ini dilakukan dengan teknik tweening shape.

8.animasi clay
Animasi ini sering disebut juga animasi doll (boneka). Animasi ini dibuat menggunakan boneka-boneka tanah liat atau material lain yang digerakkan perlahan-lahan, kemudian setiap gerakan boneka-boneka tersebut difoto secara beruntun, setelah proses pemotretan selesai, rangkaian foto dijalankan dalam kecepatan tertentu sehingga dihasilkan gerakan animasi yang unik. Contoh penerapan animasi ini adalah pada film Chicken Run dari Dream Work Pictures. Teknik animasi inilah yang menjadi cikal bakal animasi 3 Dimensi yang pembuatannya menggunakan alat bantu komputer.

9.animasi digital
Animasi digital adalah penggabungan teknik animasi cell (Hand Drawn) yang dibantu dengan komputer. Gambar yang sudah dibuat dengan tangan kemudian dipindai, diwarnai, diberi animasi, dan diberi efek di komputer, sehingga animasi yang didapatkan lebih hidup tetapi tetap tidak meninggalkan identitasnya sebagai animasi 2 dimensi. Contoh animasi jenis ini adalah film Spirited Away dan Lion King.

10.animasi karakter
Animasi karakter biasanya digunakan dalam film kartun berbasis 3 dimensi, oleh karena itu ada juga yang menyebutnya sebagai animasi 3D. Pada animasi ini setiap karakter memiliki ciri dan gerakan yang berbeda tetapi bergerak secara bersamaan. Dalam pengerjaannya, animasi jenis ini sangat mengandalkan komputer, hanya pada permulaan saja menggunakan teknik manual, yaitu pada saat pembuatan sketsa model atau model patung yang nantinya di-scan dengan scanner biasa atau 3D Scanner. Setelah itu proses pembuatan objek dilakukan di komputer menggunakan perangkat lunak 3D modelling and animation, seperti Maya Unlimited, 3ds max dan lain sebagainya. Setelah itu dilakukan editting video, penambahan spesial efek dan sulih suara menggunakan perangkat lunak terpisah. Bahkan ada beberapa animasi dengan teknik ini yang menggunakan alam nyata sebagai latar cerita animasi tersebut. Contoh animasi dengan teknik ini adalah Film yang berjudul Finding Nemo, Toy Story dan Moster Inc.

Rabu, 31 Oktober 2018

Jenis-Jenis Fotografi


Jenis jenis Fotografi Populer, Yang Manakah Jenis Fotografimu?
Dalam dunia fotografi bayak terdapat jenis-jenis fotografi spesifik yang dapat kamu dalami sesuai dengan passion. Masing-masing jenis fotografi memiliki teknik dan skill yang berbeda. Apakah kamu sudah mengetahui jenis fotografi yang kamu minati? Yuk, cek sepuluh jenis fotografi populer dan cari tahu apa jenis fotografimu!

1. Landscape Fotografi
Jika kamu mencintai fotografi dan memiliki kecenderungan untuk melihat-lihat pemandangan indah yang ada di sekitar kamu atau traveling ke tempat-tempat yang indah kemudian mengabadikan foto alam tersebut. kamu pasti tertarik dengan landscape fotografi. Landscape fotografi banyak dicari oleh rumah media. Kamu dapat menemukan karya-karya landscape foto yang keren di “National Geographic”.

2. Wildlife Fotografi
Genre fotografi yang berfokus pada hewan dan habitat alami mereka disebut fotografi satwa liar. Perilaku hewan di alam liar juga merupakan objek bagi wildlife photography. sebagian foto-foto ini dicetak dalam jurnal dan pemeran. Banyak orang berlatih jenis fotografi ini. Namun bukan hal yang mudah karena selain kamera yang canggih, lensa yang bagus, senter yang kuat, kamu juga membutuhkan kesabaran ekstra untuk membidik foto yang menawan.

3. Aerial Fotografi (Foto Udara)
Aerial fotografi adalah jenis fotografi di mana foto diambil dari udara dengan menggunakan pesawat, balon udara, parasut atau diambil dari atas gedung pencakar langit. Foto-foto ini memberikan tampilan yang lebih besar dari subjek dan latar belakang.

4. Sports Fotografi
Ini genre fotografi mengkhususkan diri dalam menangkap momen yang menentukan dalam sebuah acara olahraga.Fotografi oelahraga adalah salah satu jenis fotografi yang sulit, karena membutuhkan banyak latihan dan peralatan yang memadahi.

5. Portrait Fotografi
Salah satu jenis fotografi dengan umur paling tua adalah fotografi potrait. Fotografi potrait adalah segala hal mengenai menangkap suasana hati seseorang dengan penakanan ekspresi. Jenis ini tidak perlu menggunakan model profesional, bisa memotret anggota keluarga. Ada banyak cara untuk membuat hasil foto potrait yang menajubkan.

6. Architectural Fotografi
Fotografi arsitektur adalah fotografi yang berkaitan dengan mengambil foto sebuah struktur rumah atau bangunan dari sudut yang berbeda. Tujuan utama dari fotografi arsitektur adalah untuk menciptakan dampak positif pada pembeli potensial real estate.

7. Wedding /Event Fotografi
Dapat dikatakan bahwa para fotografer pendatang baru memulai karirnya dengan berlatih memotret acara pernikahan atau event fotografi. Tapi hal ini bukan berati bahwa wedding photography tidak memerlukan keterampilan apapun. Apabila sudah terjun dalam wedding fotografi maka harus memiliki kecakapan yang baik soal editing.

8. Fashion Fotografi
Fotografi fashion ialah memotret model dengan pencahayaan yang glamour dan juga selain model fotografer memotret item fashion seperti tas, baju, sepatu, aksesoris, atau make up. Fotografi jenis ini biasanya banyak digunakan dalam dunia periklanan dan majalah fashion.

9. Macro Fotografi
Fotografi makro adalah jenis fotografi di mana gambar dibidik dengan kisaran lebih dekat untuk menampilkan rincian materi subjek yang ingin ditonjolkan. Subyek yang menarik dari fotografi makro adalah bunga, serangga, teksture dari sweater, atau keranjang.

10. Baby/Family Fotografi
Fotografi Bayi / keluarga adalah jenis fotografi lain yang populer. Fotografi Bayi / keluarga dilakukan ketika keluarga biasanya baru saja mendapatkan bayi yang baru lahir. Ekspresi berbeda bayi bersama dengan anggota keluarga yang dibidik dalam fotografi jenis ini. Seluruh keluarga datang bersama-sama untuk membekukan satu sesi pemotretan yang dapat dilakukan secara indoor atau outdoor.